Skip to main content

💢 MANFAAT BAHASA INGGRIS 💢



Belajar
Dari 10 ide yang ditulis, saya memilih satu terbaik dari yang baik,  yang paling menarik dari yang menarik. Ide itu tentang BELAJAR. Belajar adalah merupakan akibat adanya interkasi stimulus dan respon, seseorang dianggap telah belajar sesuatu jika dia dapat menunjukkan perubahan perilakunya. Belajar adalah suatu aktifitas yang didalamnya terdapat sebuah proses dari tidak tahu menjadi tahu, tidak mengerti menjadi mengerti, tidak bisa menjadi bisa untuk mencapai hasil yang optimal.

Stimulus merupakan apa saja yang diberikan guru kepada pelajar, sedangkan respon berupa reaksi atau tanggapan pelajar terhadap stimulus yang diberikan oleh guru. Belajar juga dapat diartikan suatu proses usaha yang dilakukan  seseorang untuk memperoleh suatu perubahan tingkah laku yang baru secara keseluruhan sebagai hasil pengalamannya sendiri dalam interaksi dengan lingkungannya.

Belajar (apalagi belajar yang efektif) itu emang gak mudah, ada banyak banget masalah dalam hambatannya. Dari mulai ngumpulin niat buat belajar aja sudah jadi masalah tersendiri, belum lagi catetan gak lengkap, masalah lagi deh. Kadang baru mulai buka buku 2 halaman aja udah ngantuk (iya, ngantuk juga kan masalah), terus kalo kita coba paksain baca tetep aja gak ngerti, coba dihafalin tapi gak masuk-masuk, coba langsung ngulik latihan soal bingung harus mulai jawabnya dari mana.
Kali ini saya tertarik mengangkat tema belajar lebih khususnya belajarnya bahjasa inggris karena saya merupakan pengajar bahasa inggris: ada beberapa alasan mengapa saya mau membahas ini.
disini akan saya jabarkan mengenai 3 manfaat belajar bahasa Inggris di Era Globalisasi ini. Pada dasarnya, memang telah menjadi rahasia umum kenapa di Era Globalisasi ini banyak orang yang harus dituntut untuk mempelajari bahasa Inggris. Pasalnya, bahasa Inggris memang menjadi elemen pendukung untuk untuk kita bersosialiasi dengan orang-orang asing mengingat pasar bebas sudah dibuka.
Oleh karena itu, tidak perlu berlama-lama, berikut adalah 3 manfaat belajar bahasa inggris yang akan saya jabarkan:

1.      Menambah pengetahuan.
Menurut pengertiannya, pengetahuan adalah informasi yang disadari oleh seseorang. Maka, mengacu pada apa yang telah dijabarkan tersebut, kalian pasti mengerti kenapa hal ini bisa masuk dalam 18 manfaat belajar bahasa Inggris di Era Globalisasi.
2.      Mempermudah untuk berkomunikasi dengan orang lain 
Kita hidup di bumi yang notabenenya dihuni oleh berbagai macam orang dan tentunya dari berbagai macam negara. Sebagaimana kodrat manusia sebagai makhluk sosial, tentu kita harus berkomunikasi dengan sesama manusia lainnya.Kita semua tau, bahasa Inggris adalah bahasa yang universal. Maka, tentu saja bahasa Inggris termasuk bahasa yang paling banyak digunakan oleh orang-orang di bumi ini. 

3.      Pendidikan Akademis. 
Manfaat belajar bahasa Inggris di Era Globalisasi selanjutnya adalah mengenai pendidikan akademis. Sebagaimana yang kita ketahui bersama, untuk seseorang yang menginginkan untuk lanjut pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi seperti S1 ataupun S3 di perguruan tinggi terkemuka, ada syarat yang mematok agar kita bisa memiliki kemampuan berbahasa Inggris yang baik. Syarat ini biasanya dilihat pada nilai TOEFL diatas 500.

Comments

Popular posts from this blog

15 Common Errors In English 200 Common Errors in English Course These common errors in English are made by students of all levels, from beginner to advanced. Here are some quick explanations and tips about how to avoid 15 common English mistakes. “Everybody Are Happy.” Words like  everybody, somebody, anybody, nobody  are actually singular, not plural. Even though “everybody” refers to a lot of people, it takes the singular verb – so the correct sentence is  “Everybody is happy.” “I’ll Explain You The Problem.” In this sentence, there are two objects – the direct object (the problem) and the indirect object (you). After  explain,  we need to use  to  before the indirect object – the person to whom we are doing the explaining. Also, it’s more common to put the direct object first, so the correct sentence is  “I’ll explain the problem to you.” “I Have The Possibility To Study In Canada Next Year.” With “have,” we use...

Menuju Kelapa Dua Tangerang

  Berikut ini adalah dokumentasi perjalananku menuju Kec. Kelapa Dua Kab. Tangerang untuk kerja jaga warung Madura 

3 KEBAHAGIAAN DALAM BULAN SUCI RAMADHAN

Ramadhan merupakan bulan suci yang ditunggu-tunggu oleh umat muslim diseluruh dunia karena ada rasa bahagia tersendiri dibandingkan dengan bulan-bulan lain. Berikut saya akan membahas 3 hal rasa bahagia yang luar biasa dalam bulan ramadhan. 1. Bahagia saat berbuka puasa di bulan Ramadhan Puasa mengajarkan seseorang untuk rendah hati selalu. puasa merupakan kebutuhan bukan sekedar kewajiban, puasa merupakan pendidikan bukan beban belaka. Orang-orang yang berpuasa akan merasakan bahagia saat ia menyelesaikan ibadah puasa (Berbuka puasa) karena ia dapat melakukan kembali perkara-perkara yang dilarang saat ia berpuasa. Dan lebih dari itu, ia akan berbahagia karena kepuasaan batin yang dirasakannya saat ia dapat melaksanakan ibadah kepada Allah dengan mengharap pahala dari-Nya. Entah kenapa rasa bahagia sangat besar sekali saat bebuka puasa, ada yang melakukan buka puasa bersama dengan keluarga ,saudara dan teman-temannya. Sungguh indah dan bahagia sekali bebuka puasa di ...